Tips Berbelanja Online


Teknologi yang semakin maju kini semakin membantu kita untuk lebih mempermudah keadaan, saat ini siapa sih yang tidak mengetahui tentang berbelanja melalui online shop ataupun jual – beli secara online seperti baju gamis remaja. Bagi sebagian orang dengan adanya beberapa aplikasi online shop yang dengan mudah diakses itu merupakan hal yang menguntungkan, terutama bagi orang – orang yang sibuk dan tidak memiliki banyak waktu untuk berbelanja secara langsung. Dengan adanya online shop pembeli dan penjual dapat berkomunikasi mengenai produk yang akan dibeli melalui chat, namun jangan terlalu berharap banyak pesan anda akan segera dibalas saat itu juga oleh penjual, karna bisa saja chat anda akan dibalas pada 2 jam setelahnya bahkan keesokan harinya ataupun chat anda tidak dibalas sama sekali, sehingga anda kurang memahami detail barang atau produk yang anda beli, begitu setelah paket barang yang anda beli datang, akhirnya tidak sesuai dengan harapan yang anda pikirkan. Untuk menghindari hal-hal seperti di atas, maka sebaiknya anda membaca artikel ini yang tentu akan membahas tips berbelanja online.

Sebelum anda membeli barang, sebaiknya pilihlah toko online shop yang memiliki ciri toko terpercaya yaitu, dengan memiliki rating yang tinggi, reputasi toko yang baik, kreadibilitas baik juga terdapat testimoni ataupun penilaian atau ulasan konsumen mengenai produk yang dijual, otomatis toko tersebut memiliki barang yang juga berkualitas. Selain itu selalu perhatikan dan cek alamat store, kontak jelas dapat dihubungi dan no rekening penjual yang dipakai sebagai transaksi hanya satu ataupun yang sudah resmi tertera dengan jelas di keterangan. Hal ini dilakukan guna menghindari penipuan yang bisa saja terjadi, penipuan biasanya memiliki alamat serta kontak yang tidak jelas juga terkadang memiliki no rekening yang berbeda beda.

Selalu cek spesifikasi barang yang akan anda beli, perhatikan bahwa foto produk yang dijual adalah foto atau gambar yang asli difoto oleh toko tersebut, tidak memakai foto atau gambar yang mengambil dari internet. Perhatikan dengan teliti mengenai spesifikasi barang, jangan karna anda tidak membaca dengan teliti spesifikasi barang tersebut akhirnya anda salah mengira dan barang yang dibelintidak sesuai dengan ekspetasi.

Patut di curigai jika barang atau produk yang dijual dengan harga yang sangat murah ataupun adanya iming iming diskon hingga 90 persen, bisa jadi hal itu adalah tipuan, menjual produk yang tidak sesuai dengan spesifikasi maupun kualitas yang tertera atau yang lebih parah jika toko menjual barang kw dengan keterangan ori yang sudah tertera di toko online shop tersebut. Karna harga tidak akan membohongi kualitas, namun tidak apa apa jika memang adanya barang yang dijual murah karna ada peringatan hari besar atau acara lainnya yang masuk di akal.

Simpan dengan baik dan hanya anda yang tahu mengenai password ataupun pin transaksi belanja online. Karna ada beberapa penipuan yang meminta kode transaksi kepada konsumen dengan berbagai alasan. Berhati-hatilah jika diminta untuk menjawab beberapa pertanyaan mengenai data pribadi seorang pembeli. Jika anda memiliki kedua kartu debit dan kredit sebaiknya gunakanlah kartu kredit yang lebih aman untuk berbelanja online. Dan yang terpenting adalah simpan baik – baik bukti setelah bertransaksi, bahkan lebih baik jika anda menyimpan deskripsi produk yang dijual, salinan chat antara anda dan si penjual, bukti pembayaran dan jejak lainnya yang bisa dijadikann bukti.  

Baca Juga :

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Tips Berbelanja Online"

Post a Comment

Tinggalkan jejakmu di sini :)
Maaf, mohon tidak meninggalkan link hidup di kolom komentar. Thanks.