Pekerjaan sehari-hari sebagai wanita karir adalah pilihan yang paling banyak dipilih saat ini. Sebagai wanita karir, gaya berpakaian adalah hal yang sangat wajib diperhatikan, karena bukan rahasia lagi jika banyak orang yang menilai dari penampilan. Mulai dari blouse, blazer, hingga kemeja merupakan contoh pakaian yang dipilih. Selain untuk bisa tampil rapi di depan atasan, Anda juga tetap stylish di depan teman-teman kantor.
Saat ini Korea merupakan kiblat fashion untuk sebagian besar wanita, karena memberikan kesan feminin namun sopan. Dilihat dari musik dan drama yang sangat digandrungi saat ini, tidak menutup kemungkinan jika fashion office look yang mereka pakai bisa menjadi ide untuk Anda tiru di sini. Berikut ini beberapa padu padan outfit kantor ala Wanita Korea yang dapat Anda tiru.
1. Kemeja dengan Blazer dan Celana Bahan
Di lemari Anda pasti ada kemeja dan celana bahan yang biasa Anda pakai ke kantor. Sekarang cobalah cari blazer yang cocok dengan kemeja yang Anda punya dan gunakan ke kantor. Tanpa perlu mengeluarkan budget yang banyak, Anda akan dapat terlihat berbeda saat di kantor dengan sebelumnya.
2. Blouse dan Floral Skirt
Jika dilihat dalam drama-drama Korea yang biasa Anda tonton, inspirasi gaya inilah yang dapat Anda pakai jika Anda ada meeting di kantor. Jangan sampai Anda tampil monoton, Pakaian Blouse polos yang dipadukan dengan Floral Skirt merupakan pilihan terbaik jika Anda ingin terlihat formal dan feminin.
3. Kemeja Wanita dan Rok A-Line
Kemeja wanita yang polos maupun bercorak merupakan hal yang biasa bagi para wanita, namun jika dipadukan dengan rok A-Line dapat menampilkan kesan anggun dan cantik ala Korea. Kemeja wanita ini bisa digunakan dengan cara memasukkan ke dalam rok A-Line untuk menonjolkan bagian pinggang Anda, tanpa perlu takut terlihat gemuk karena style ini cocok untuk semua bentuk tubuh.
Anda bisa mencari kemeja wanita yang cocok dengan gaya Anda di MatahariMall. MatahariMall merupakan toko online terbesar se-Indonesia yang memberikan banyak pilihan kemeja wanita polos dan bercorak sehingga Anda bebas memilih bahan, ukuran, dan model yang sesuai dengan yang Anda cari. Hanya dengan memesan online dan melakukan konfirmasi pembayaran, maka kemeja wanita yang Anda pilih akan segera dikirimkan.
4. Kemeja Putih Oversize
Kesan Casual dan gampang dipadukan dengan bawahan apa pun, membuat kemeja putih oversize wajib Anda punya. Inspirasi ini cocok jika Anda ingin tampil rapi dan santai, namun tetap tak ingin terlihat menonjol. Gaya Korean Look sebenarnya sangat banyak yang menggunakan pakaian oversize, sehingga ini bisa jadi pilihan jika tak mau mengeluarkan banyak budget namun sangat terlihat gaya ke-Koreaan-nya.
5. Kemeja dan Celana Overall
Untuk Anda yang tak mau terlihat feminin namun ingin terkesan rapi dan stylish, Anda bisa memakai kemeja dan dipadukan dengan celana overall. Ini bisa membuat Anda berpenampilan sedikit boyish. Selanjutnya, Anda bisa menambah dengan menggunakan sneakers yang warnanya cocok dengan celana overall, ini yang dapat sekaligus menambah penampilan sporty Anda.
Dari kelima inspirasi untuk gaya outfit kantor ala wanita Korea di atas, manakah yang paling ingin Anda tiru? Ada beragam padu padan outfit Korea selain di atas yang bisa menjadi inspirasi gaya berpakaian. Pilihlah gaya mana pun yang bisa membuat Anda bersemangat untuk pergi ke kantor dengan rapi dan stylish tanpa membuat penampilan Anda terkesan monoton dari keseharian Anda yang biasanya. Selamat mencoba.
0 Response to "5 Gaya Outfit Kantor Ala Wanita Korea yang Dapat Anda Tiru"
Post a Comment
Tinggalkan jejakmu di sini :)
Maaf, mohon tidak meninggalkan link hidup di kolom komentar. Thanks.